Sabtu, 13 November 2010

Cara menangkal santet dengan ilmu fisika :)

Santet, teluh, sihir atau apapun namanya adalah energi negatif yang mampu merusak kehidupan seseorang : berupa terkena penyakit, kehancuran rumah tangga hingga sampai dengan kematian.


Berbagai penyelidikan pun telah banyak dilakukan ilmuwan terhadap fenomena santet dan sejenisnya. Tentu metode penelitian para ilmuwan agak berbeda dengan agamawan. Jika para agamawan memakai rujukan dalil2 kitab suci (ayat kitabiyah), maka para ilmuwan menggunakan ayat kauniyah (alam semesta) untuk menyelidiki santet ini. Penyelidikan menggunakan ayat kauniyah tentunya harus memiliki metode yang s ifa tnya ilmiah, mulai dari mencari kasus2 santet, tipe2 santet, gejala, akibat dlsb. Lalu kemudian dilakukan berbagai eksperimen untuk penyembuhannya. Salah satu kesimpulan/pendapat yang mengemuka adalah santet itu sebenarnya adalah energi. Kenapa dalam kasus santet bisa masuk paku, kalajengking, penggorengan dll bisa dijelaskan melalui proses materialisasi energi.

Tips Menghadapi Ujian Akhir Nasional (UAN)

Berikut ini merupakan 8 tips yang sekiranya dapat dipertimbangkan sebagai upaya persiapan dalam menghadapi UAN 2011.
uan.jpg
1. Hadapilah ujian dengan tenang dan proporsional
Hadapilah ujian ini dengan sikap yang tenang dan proporsional bahwa ujian sebagai sesuatu yang harus dihadapi, dilalui. Sikap tenang akan memungkinkan kita menyusun rencana menentukan strategi dan menjalaninya dengan senang.

Selasa, 09 November 2010

1 Gedung DPR Setara 12 Ribu Gedung Sekolah


Rencana Dewan Perwakilan Rakyat membangun gedung baru senilai Rp 1,8 triliun menuai pro dan kontra. Indonesia Corruption Watch menilai dengan anggaran semahal itu, pemerintah dapat membangun 12 ribu sekolah baru.

"Satu gedung DPR Rp 1,8 triliun sama dengan 12 ribu gedung sekolah baru," kata peneliti ICW, Febri Hendri dalam keterangannya, Rabu 5 Mei 2010.

Menurut Febri, DPR seharusnya lebih memperhatikan kualitas gedung-gedung sekolah. "Banyak sekolah yang rusak dan sudah rubuh," ujarnya.

Gaji Seorang Guru Lebih Besar Daripada Seorang Perdana Menteri

http://static.guim.co.uk/sys-images/Guardian/About/General/2010/7/13/1279042161993/Mark-Elms-at-Tidemill-Sch-005.jpg

Gaji seorang guru di benak kita sering dianggap kecil sehingga banyak sekali orang yang enggan menjadi guru. Tetapi taukah anda bahwa ternyata di Inggris, gaji seorang kepala sekolah SD, Mark Elms, ternyata lebih besar daripada gaji Perdana Menteri David Cameron. Mark Elms dibayar dengan gaji tahunan 276.523 pound (sekitar Rp 3,79 miliar) sedangkan gaji perdana Menteri David Cameron adalah 142.500 pound (sekitar Rp1,95 miliar).

Seperti dikutip dari Mailonline, Elms yang kepala sekolah suatu SD di tengah kota dengan 335 siswa, adalah satu dari 100 guru yang bergaji di atas 150 ribu pound (sekitar Rp1.95 miliar).

Kita semua bersaudara :)

Biasakanlah Minum Air Putih Sebanyak-Banyaknya Setiap Hari

Jangan Lupa Minum Air Putih setiap Hari. Air dalam tubuh diantaranya berfungsi menjaga kesegaran, membantu pencernaan dan mengeluarkan racun. Namun, tahukah Anda, ternyata banyak manfaat yang direguk dari air putih, selain kesegaran.
Banyak orang yang tidak mengetahui khasiat air selain untuk menghilangkan dahaga saja. Air dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit dengan cara yang mudah dan murah. Berikut 10 manfaat air putih yang mungkin dapat kita jadikan acuan saat akan mengkonsumsi minuman di luar dari air putih.
1. Memperlancar Sistem Pencernaan.
Mengkonsumsi air dalam jumlah cukup setiap hari akan memperlancar sistem pencernaan sehingga kita akan terhindari dari masalah-masalah pencernaan seperti maag ataupun sembelit. Pembakaran kalori juga akan berjalan efisien.
2. Air Putih Membantu Memperlambat Tumbuhnya Zat-Zat Penyebab Kanker, plus mencegah penyakit batu ginjal dan hati. Minum air putih akan membuat tubuh lebih berenergi.
3. Perawatan Kecantikan.
Bila kurang minum air putih, tubuh akan menyerap kandungan air dalam kulit sehingga kulit menjadi kering dan berkerut. Selain itu, air putih dapat melindungi kulit dari luar, sekaligus melembabkan dan menyehatkan kulit. Untuk menjaga kecantikan pun, kebersihan tubuh pun harus benar-benar diperhatikan, ditambah lagi minum air putih 8 – 10 gelas sehari.

7 Kebiasaan yang Dilarang Setelah Selesai Makan

Makan merupakan salah satu kegiatan rutin kita setiap hari. Setiap makhluk yang bernafas juga pasti makan. Dan bagi sebagian orang makan adalah hobi buat mereka. Karena apa, karena berpengaruh sekali terhadap tubuh kita apapun yang kita makan. Alangkah baiknya jika kita makan makanan yang baik pula. Sebenarnya ada beberapa hal yang tidak dianjurkan setelah kita makan.

Berikut 7 hal yang tidak boleh dilakukan setelah makan seperti :

1. Jangan Merokok

Penelitian dari para ahli membuktikan bahwa merokok sebatang rokok setelah makan sama dengan merokok 10 rokok (kemungkinan terserang kanker lebih besar).

2. Jangan langsung makan Buah-Buahan

Langsung makan buah-buahan setelah makan akan menyebabkan perut dipenuhi dengan udara. Untuk itu makanlah buah-buahan 1-2 jam setelah makan atau 1 jam sebelum makan.